SMK Cinta Kasih Tzu Chi mengadakan kegiatan Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS). Kegiatan dilaksanakana dalam rangka memperingati kelahiran Ki Hajar Dewantara, tokoh yang sangat berjasa dalam mempelopori pendidikan di Indonesia. Kegiatan Hardiknas berlangsung selama dua hari yaitu Selasa, 9 Mei hingga Rabu, 10 Mei 2023. Sebelum menuju lapangan indoor, para siswa diminta untuk membawa kotak makan kosong dan botol minum.
Pada pukul 07.15 WIB, seluruh siswa sudah berbaris di depan kelas. Kegiatan dimulai pada pukul 07.30 WIB dan diawali dengan doa bersama, kemudian menyanyikan lagu “Indonesia Raya” dan terakhir kata sambutan dari Bapak Agus.
Hari pertama, siswa antusias memberikan semangat kepada teman-temannya saat sedang berlomba. Terdapat dua lomba yang diadakan pada Hardiknas hari pertama, yaitu lomba Tari Tradisional dan Paduan Suara. Pada pukul 08.30 WIB, perlombaan pun dimulai. Selama kegiatan Hardiknas dilaksanakan, perwakilan beberapa siswa dari semua kelas XII juga menjual berbagai macam makanan dengan harga terjangkau. Tidak hanya menjual makanan saja, tetapi mereka juga menjual beragam minuman.
Banyak sekali siswa yang mengantri untuk membeli jajan tersebut. Sebelum penutupan, panitia langsung menentukan siapa saja pemenang dari lomba Tari Tradisional dan Paduan Suara.
Pada hari kedua, lomba yang diselenggarakan ialah Yel-Yel, Cerdas Cermat, dan Debat. Dari seluruh kelas supporter paling meriah datang dari kelas X PPLG 1 yang membawa bendera sendiri. Seluruh siswa dengan semangat memberikan dukungan untuk para peserta lomba dari kelasnya.
Pertandingan semakin seru antara perlombaan Debat dan Cerdas Cermat, karena diakhir acara para siswa memberikan sorak-sorai dan tepuk tangan. Kemudian, para juri mengumumkan pemenang dari lomba-lomba pada hari itu pun diumumkan. Seluruh pemenang dari tiap cabang perlombaan mendapat hadiah berupa bucket berisikan snack. Akhirnya, kegiatan ditutup pada pukul 13.00 WIB. Berikut pemenang dari masing-masing perlombaan Hardiknas:
Lomba Tari Tradisional dimenangkan oleh:
- Juara 1: 10 PPLG 2
- Juara 2: 11 OTKP
Lomba Paduan Suara dimenangkan oleh:
- Juara 1: 10 AKL
- Juara 2: 11 AKL
Lomba Yel-Yel dimenangkan oleh:
- Juara 1: 11 AKL
- Juara 2: 10 AKL
Lomba Cerdas Cermat dimenangkan oleh:
- Juara 1: 11 RPL 1
- Juara 2: 10 AKL
Lomba Debat dimenangkan oleh:
- Juara 1: 11 AKL
- Juara 2: 10 PPLG 2