Demi membentuk karakter siswa yang unggul, SMK Cinta Kasih Tzu Chi mengadakan seminar dengan tema “Hindari Rokok, Narkoba, dan Kekerasan”. Rabu, 28 Agustus 2024, tepat pukul 13.00 WIB, seluruh siswa berbaris rapi menuju Aula Gedung C lantai 2. Siang hari tidak menjadi alasan menurunnya semangat, terutama bagi Mily selaku MC yang mengawali acara dengan sapaan ceria yang khas. Sebelum masuk pada materi, seluruh siswa berdiri dan melaksanakan doa agar acara berjalan dengan baik. Dengan sikap sempurna dan suara yang lantang, seluruh siswa bersama menyanyikan lagu kebangsaan “Indonesia Raya”. Dilanjutkan oleh Bapak Edi Supeno selaku Kepala SMK Cinta Kasih Tzu Chi yang membangkitkan semangat dengan melakukan yel-yel SMK saat mengawali sambutannya. Selain mengucapkan terima kasih dan tujuan dari seminar, Bapak Edi bahkan menyampaikan “4 Pilar Pendidikan” menurut UNESCO yang sangat penting untuk diterapkan, yaitu learning to know, learning to do, learning to be, dan learning to live together.
Masuk ke dalam inti acara, materi kali ini dibawakan oleh guru Bimbingan Konseling, Bapak Geza Hermawan Putra. Mengetahui hal itu, antusiasme dari para siswa dapat terlihat untuk mengikuti materi yang akan diberikan lebih lanjut. Mula-mula Bapak Geza memberikan sesi ice breaking untuk memulihkan fokus para siswa dan dilanjutkan oleh penyampaian tujuan dalam materi tersebut. Pada awal materi, Bapak Geza menampilkan persentase dari perokok yang terdapat 70 juta orang sebagai perokok aktif, di antaranya 56,5% adalah remaja berusia 15-19 tahun dan 18,4% adalah anak berusia 10-14 tahun. Pengenalan tentang rokok dilanjutkan dengan kandungan yang ada di dalam rokok dan beberapa faktor yang mendorong seseorang untuk merokok. Sebagai bentuk pencegahan, Bapak Geza juga membagikan tips:
- cara menghindari pengaruh untuk merokok, yaitu: dengan menjauhi berkumpul bersama perokok dan memilih melakukan hal positif,
- serta cara berhenti merokok yang terbagi menjadi tiga, yaitu: berhenti seketika, penundaan, dan pengurangan penggunaan rokok.
Selanjutnya Bapak Geza mulai menerangkan materi mengenai narkoba, bahkan di awal materi Bapak Geza mengingatkan bahwasanya penyalahgunaan narkoba dapat dikenakan sanksi hukum. Dampak dari penyalahgunaan narkoba di antaranya dapat terkena dehidrasi, berhalusinasi, tingkat kesadaran yang menurun, sampai kematian. Lalu, Bapak Geza juga menerangkan cara menghindari narkoba. Setelah penjelasan mengenai narkoba, para siswa dialihkan dengan materi tentang kekerasan. Tanpa semangat belajar yang redup, siswa mulai memberikan pendapat mengenai contoh kekerasan yang terjadi. Setelah saling bertukar pikiran dengan pendapat, Bapak Geza pun mulai menjelaskan bahwa bentuk kekerasan terbagi menjadi lima, yaitu kekerasan fisik, seksual, psikis, perundungan, dan intoleransi. Salah satu dampak adanya kekerasan adalah munculnya masalah mental. Sebelum menutup materi, Bapak Geza pun memberikan kata perenungan dan harapan semoga ilmu yang diberikan dapat bermanfaat. MC pun kembali mengambil alih acara, seluruh siswa berdiri dan bersama mengucapkan gan en kepada Bapak Geza.
Ternyata acara tidak berhenti sampai di sana, siswa SMK Cinta Kasih Tzu Chi dikejutkan dengan pembicara dari Universitas Kristen Krida Wacana (UKRIDA) yang membawakan sosialisasi mengenai “English Access Scholarship Program 2024-2026”. Dalam sosialisasi ini Kakak Cicilia selaku pembicara menerangkan bahwasanya siswa SMK terutama untuk kelas 10 dapat mengikuti program beasiswa yang diberikan. Kakak Cicilia pun mulai menjelaskan apa saja isi dari program access, lalu keuntungan yang diperoleh saat mengikuti program, dan syarat pendaftaran. Antusias siswa dapat terlihat dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan saat sesi tanya-jawab dimulai.
Setelah selesai dengan sesi tanya-jawab, Kakak Cicilia juga menyampaikan terima kasih atas kesempatan yang diberikan. Lalu MC pun kembali meminta siswa berdiri dan mengucapkan gan en bersama. Acara ditutup dengan doa bersama dipandu oleh MC, sebelum keluar ruangan siswa bersama melipat dan merapikan kursi serta berbaris rapi berjalan ke luar Aula Gedung C. Demikian rangkaian kegiatan seminar serta sosialisasi SMK Cinta Kasih Tzu Chi.